Thursday, March 21, 2013

UM Selenggarakan Pendidikan Guru Profesional

Google Ads


Minggu (10/03/2013), Universitas Negeri  Malang (UM) menggelar Orientasi Awal Program Pendidikan Profesi Guru (PPG-SM3T) Prajabatan bagi para guru pendidikan yang telah menyelesaikan Program Sarjana Mendidik di Daerah Terluar, Tertinggal dan Terdepan (SM3T) tahun lalu. Acara berlangsung di Aula Utama D4 UM, dan dihadiri langsung oleh Rektor UM, Prof. Dr. H. Suparno.
Kegiatan ini merupakan program bagi para sarjana yang telah melaksanakan program SM3T. Tujuannya tidak hanya untuk menghasilkan calon guru yang memiliki kompetensi mengenai peserta didiknya, tetapi juga peningkatan bimbingan dan penelitian peserta didik untuk menghasilkan kualitas yang profesional.  Disamping itu, kegiatan workshop juga bertujuan untuk meningkatkan kompetensi paedagogi, komprehensif dan profesional.
Menurut Rektor UM, Prof. Dr. H. Suparno, selain untuk meningkatkan mutu pendidikan nasional program ini juga meningkatkan pengetahuan, keterampilan, dan wawasan tentang pengembangan perangkat pembelajaran, penyelenggaraan program pembelajaran, masalah-masalah dalam proses pembelajaran, dan langkah alternatif penanganan masalah pembelajaran.
Peserta yang hadir mencapai sekitar 267 orang. Nantinya, Program PPG akan melibatkan 19 mitra sekolah dari SD, SMP, SMA, dan SMK di Malang. Peserta datang dari berbagai wilayah seperti NTT, Sulawesi Utara, Manado, Bali, Jawa Timur, Sulawesi Selatan, Gorontalo, dan Jawa Tengah.
Sebelum mengikuti PPG, peserta akan lebih dulu mengikuti Workshop yang digelar selama tiga hari (16-18 Maret). Setelah itu, peserta akan memulai program PPG dan tinggal di Wisma UM, dan Rusunawa. Tidak hanya yang berbasis pendidikan, tetapi juga keagamaan sebagai salah satu perwujudan kebhinekaan dan untuk menguatkan semangat kebangsaan. Bagi mereka yang memiliki bakat dan minat, ada juga pembinaan kepramukaan.
Program ini merupakan hasil seleksi dari program SM3T yang dillakukan pada tahun 2012 lalu. PPG nantinya akan berlangsung selama dua semester, khusus untuk calon guru PGSD hanya ditempuh satu semester. Dari UM, ada 11 program studi dari 6 fakultas yang ikut andil dalam program ini, yakni FMIPA, FS, FE, FIP, FT, dan FIS. Program ini merupakan program bagi para pendidik yang belum menjadi guru profesional. Mereka nantinya akan membuat produk rancangan dan perangkat pembelajaran bagi peserta didiknya.
            Menurut Ketua LP3 UM, Dr. Syamsul Hadi, M.Pd, M.Ed, program pendidikan profesional bagi guru ini dirintis sebagai upaya partisipasi dalam percepatan pembangunan pendidikan di daerah 3T. "Peserta yang telah mengikuti program ini, secara otomatis akan mendapatkan sertifikat pendidik, sehingga akan lebih sejahtera" tuturnya. (Sel&Ren)

Google Ads
Facebook Twitter Google+

 
Back To Top